Heboh! Dua Jenis Pisang Tumbuh di Satu Pohon

 clipped from news.okezone.com

Heboh! Dua Jenis Pisang Tumbuh di Satu Pohon


Rabu, 10 Desember 2008 - 17:03 wib



KARANGANYAR - Fenomena alam terjadi di Dusun Papahan, Kecamatan Tasikmadu, Karanganyar Jawa Tengah. Sebuah pohon pisang klutuk yang tumbuh di desa tersebut berbuah dua macam. Dalam satu tandan pisang, terdapat jenis pisang klutuk dan pisang mas. Alhasil, fenomena ini menjadi buah bibir warga setempat.

Menurut seorang warga Mardi (63), pohon ini pertama kali diketahui warga sekira satu minggu lalu. Kala itu, warga tengah menggali liat lahat untuk jenazah salah satu warga yang meninggal dunia.

"Saat itu, warga melihat pohon pisang klutuk yang tumbuh di dekat makam berbuah cukup unik. Saat dilihat lebih seksama, pohon pisang itu ternyata berbuah dua jenis," ujar Mardi kepada wartawan, Rabu (10/12/2008).

Menurutnya, Dalam satu tandan pisang terdapat pisang jenis klutuk di bagian atas. Sedangkan di bagian bawah berbuah pisang jenis emas. Hal ini cukup mengherankan warga, karena di tempat tersebut tidak pernah tumbuh pisang mas.

Setelah itu, lanjutnya, salah satu warga mencoba memetik pisang mas berwarna kuning. Ketika dimakam buah ini ternyata masih mentah. Namun berbeda dengan buah pisang klutuk yang terdapat banyak biji di dalamnya. "kami bertambah yakin, jika pohon pisang itu berbuah dua jenis," paparnya.

Warga mengira, pohon itu sudah berumur sekira enam bulan. Sementara, keberadaan buah pisang ini akan dibiarkan tumbuh berkembang sampai rontok sendiri. "Mungkin warga takut karena tumbuhnya di area makam. Jadi biarkan saja lah," pungkasnya. (Ary Wahyu Wibowo/Sindo/teb)
Sent with Clipmarks

Artikel Terkait :



Tidak ada komentar:

Arsipnya